Fakta di Air Terjun Telunjuk Raung Memberikan Kesejukan Alami
Desa Sumberarum Kecamatan Songgon merupakan desa yang terletak di kaki Gunung Raung. Karena kondisi geografisnya, desa tersebut memiliki hawa yang sejuk serta rindang. Desa ini juga identik dengan mata air yang melimpah, salah satunya Air Terjun Telunjuk Raung. Disebut demikian, karena bentuk aliran air terjun yang tegak lurus menyerupai jari telunjuk dengan ketinggian mencapai empat puluh meter. Apa saja ya kira-kira hal menarik yang ada di sana? Yuk simak faktanya berikut ini.
1. Lanskap Yang Masih Sangat Alami
Tak hanya menikmati pesona air terjun itu sendiri, pengunjung juga akan disuguhi pemandangan hijaunya hutan lembah pegunungan yang sangat menenangkan jiwa. Barisan pepohonan yang rapat membuat pengunjung seolah berada di tengah hutan. Jika beruntung, kawanan kera ekor panjang akan menyapa dari balik rimbunnya ranting dan dedaunan.
2. Ladang Selada Air
Selada air merupakan salah satu komoditi utama pertanian di Kecamatan Songgon. Hamparan ladang selada air agaknya menjadi pemandangan otentik di kawasan Air Terjun Telunjuk Raung yang tidak dapat dijumpai di air terjun lainnya. Tanaman ini tumbuh di lahan yang terendam air sehingga memberi corak pemandangan unik di tengah lebatnya pepohonan.
3. Spot Foto Instagramable
Untuk mencapai titik mata air, pengunjung harus melewati anak tangga yang jumlahnya lumayan banyak, namun jangan khawatir karena di bawah tangga tersebut terdapat pemandangan ladang selada air yang menakjubkan. Hal ini membuat anak tangga Air Terjun Telunjuk Raung menjadi spot foto yanga ciamik. Selain anak tangga, spot foto lain yang tak kalah asiknya yaitu gardu pandang yang terletak di area taman. Dengan menaiki gardu pandang, pengunjung akan mendapat pemandangan yang lebih luas serta hasil foto yang keren pastinya.
4. Kolam Alami
Mengunjungi air terjun tentu rasanya kurang pas jika tidak bermain air. Meskipun Telunjuk Raung memiliki debit air yang lumayan deras, pengunjung tidak perlu khawatir karena terdapat kolam alami yang letaknya tidak jauh dari mata air utama. Kolam ini berbentuk oval dengan dinding bebatuan yang cocok digunakan untuk berendam. Arus yang tenang serta kedalaman yang hanya sebatas dada orang dewasa menjadikan kolam ini aman untuk dinikmati pengunjung dari segala usia. Terdapat mitos yang berkembang bahwa air dari Air Terjun Telunjuk Raung dapa membuat awet muda.
Itulah beberapa keunikan dari ojek wisata Air Terjun Telunjuk Raung yang merupakan salah satu wisata unggulan di Banyuwangi. Di sana telah ada berbagai fasilitas seperti toilet, ruang ganti pakaian, serta kantin. Bagi yang ingin berkunjung ke Air Terjun Telunjuk Raung, pastikan menggunakan pakaian dan alas kaki yang nyaman untuk trekking naik turun tangga agar liburan Anda semakin menyenangkan.